Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Situ Datar, Wisata Danau di Tengah Kebun Teh Di Pasir Malang Pangalengan

Situ  Datar, Wisata Danau di Tengah Kebun Teh  Di Pasir Malang Pangalengan-Pangalengan adalah salah satu kota di Bandung bagian selatan yang memeliki potensi alam yang luar biasa, dan merupakan kota yang memeliki potensi terutama dari sektor wisata alam

Pangalengan bukan hanya terkenal dengan susu murni di kenal susu KPBS Pangalengan yang berkualitas, tapi ada yang menarik lainnya yaitu Oleh-Oleh Khas Pangalengan dan salah satunya adalah kue kawitan

Dari potensi secara umum yang sudah di sebutkan di atas untuk saat ini yang sedang happening orang bicarakan adalah mengenai tempat wisatanya yang ada di Pangalengan, sepeti Situ Cileunca, Glamping Panglengan dan yang terbaru dan sempati hit di media sosial adalah Kampung Singkur Pangalengan, 

Nah selain tempat wisata di atas ada lagi lho wisata baru di Pangalengan yaitu  namanya ‘’SITU DATAR’’, mungkin untuk orang sunda kalau mendengar ‘’SITU’’ pasti orientasinya adalah air dan memang itu betul

Baca Juga: Tips merantau di kota besar dan mendapat sukses

Situ Datar adalah nama lain dari situ Ninah, masayarkat lokal  terkenal dengan situ ninah, namun seiring dengan bekembangnya media sosial  dan banyak yang menyebutkan Situ Datar, situ ninah lebih dikenal Situ Datar telebih untuk saat ini sudah ada tulisan Situ Datar di samping situ tersebut, jadi apabila kamu menanyakan, dimana situ ninah? maka tidak banyak yang tahu, tapi untuk saat ini lebih di kenal dengan Situ Datar

Situ ninah atau di kenal publik Situ Datar adalah salah satu danau yang terbentuk alami, lokasi Situ Datar barada di pekebunan teh Pasir Malang, dan berada di area perkebunan teh Pasir malang, dan tidak jauh dari pabrik PTPN VIII yang sudah di bangun lebih dari 100 tahun silam

Meskipun danua Situ Datar tidak lebih dari ukuran lapangan bola, namun dari segi keindahan dan keunikan Situ Datar jangan di di tanya, dulu memang Situ Datar kurang begitu menarik, namun semenjak di bangunya fasilitas-fasilitas seperti tempat duduk, warung kecil dan ornamen untuk selfie,  pengunjung kian hari kian meroket terlebih di akhir pekan dan musim liburan

Yang menarik dari Situ Datar adalah berada di perkebunan teh Pasir Malang, dan berada di cekungan, yang membuat Situ Datar terkesan unik dan adem, maka tidak heran suasana di Situ Datar terasa hening dan sejuk, mungkin untuk kamu yang mengingingkan ketenangan dan kedamaian Situ Datar Pangalengan menjadi pilihan yang tepat

Situ Datar bukan situ yang tidak memeliki fungsi tapi keberadan danau alami ini banyak manfaat terutama warga sekitar seperti untuk mandi, mencuci, tempat pemancingan, cuci pakaian dan untuk pengairan perkebunan

Nah selain fungsi-fungsi penting di atas untuk saat ini ada penambahan fungsi yaitu dari fungsi wisata, yang mana fungsi wisata menurut pandangan saya lebih banyak mendatangkan rupiah dan ini menjadi ladang bisnis baru yang banyak mendatangkan rupiah seperti dari tiket, warung, sewa perahu dan jasa-jasa lainnya

Untuk mendatangkan para wisata yang datang ke Situ Datar maka pengelola dengan sungguh-sungguh menambah fasilitas yang menarik sepeti tempat selfie, warung, saung dan di tata rapi sedemikian rupa, da upaya tersebut hanya sekedar untuk pengujung semata

Selain promosi secara ridak langsung oleh pengujung yang menguggah photo-photo keren Situ Datar di sosmednya mereka, Situ Datar untuk saat ini ada petunjuk di google maps, yaitu dangan memberi tanda nama objek wisata di google maps, tentu saja hal ini untuk memudahkan para wisatawan yang baru untuk datang ke sana

Semua jenis kendaraan sudah bisa masuk


Dulu sekitar rahun 2014 menuju Situ Datar cukup sulit di jangkau, karena jalan masih sempit dan tidak di aspal, dan karen mungkin jalan hanya di gunakan pekerja yang berjalan kaki
Dan pada saat itu ada setelah mendekat lokasi Situ Datar, kendaraan roda empat tidak bisa menjangkau lebih dekat situ karena akses jalan yang sempit, jadi kita terpaksa parkir kendaraan di jauh dan di lanjut jalan kaki kurang lebih 600 meteran

Tapi untuk saat ini menuju Situ Datar sudah bisa masuk kendaraan roda empat dan kendaran bisa di parkiran kurang dari 100 meter, walapun untuk saat ini belum ada tempat parkir khusus, karena memang masih tahap pembangunan, tapi kendaraan di parkiran di bahu jalan perkebunan, dan kalau saya sarankan lebih baik menggunakan kendaraan roda dua lebih aman dan parkir tidak memakan banyak bahu jalan

Alamat Situ Datar Pasir Malang Pangelengan


Untuk alamat Situ Datar berada di Desa  Margaluyu Kecamatan Panglengan Kabupaten Bandung

Nah untuk alamat lengkapnya silahkan kamu lihat di maps ini BROOO



Fasilitas yang ada di Situ Datar

- Warung


Saat kamu mengujungi Situ Datar di sini kamu tidak akan sulit menemukan tempat jajan, karena sudah ada warung makanan dan camilan, tapi apabila kamu ingin membawa makan dari rumah seperti sunda: Timel (nasi yang di bungkus daun pisang) dan makan di pinggir danau tidak ada yang melarang,  tapi tetep kita harus menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan dan tidak membuang sampah ke danau

- Penyewaaan perahu karet/ perahu karakter hewan :angsa, itik dll


Untuk saat ini sudah ada penyewaan perahu karet dangan harga sewa Rp 25.000 untuk 30 menit dan cocok untuk 3 orang, namun unuk sewa ini kadang tidak tersedia tiap hari dan hanya hari-hari tertentu

- Perahu  yang terbuat dari  bambu untuk selfie

Selfie adalah salah satu hal yang wajib dan tidak boleh di lewatkan saat mengujungi tempat wisata, karena senseunya kita jalan-jalan adalan bukti photo yang tersimpan dalam memori smarphone atau kamera DSLR, replika perahu ini di buat dari bambu yang di bentuk sedemikan rupa, dan mirip perahu beneran yang di buat rapi dan instagramable lengkap dengan tempat duduk dan sandaran

Nah di Situ Datar ada tempat selfie yang keren dan unik yaitu sepotong perahu yang menghadap ke danau, jadi saat kita di photo yang terlihat adalah backgorund danau, dan seakan kita naik perahu beneran, padahal itu palsu

- Tempat selfie I LOVE U


situ datar pangalengan bandung


Di pinggiarn danau ada pulak tempat selfie yang tidak boleh kita lewatkan adalah berphoto di bingkaian I Love U, yang mana bingkaian dekorasi ini di susun dari bambu gelondongan yang panjangnya sekitar 1 meter dan di bentuk mirif ‘’I (ikon daun) U’’ dan di dalam dekorasi tersebut kita bisa duduk santai dan tentunya sambil duduk manis

- Tempat duduk sambil menikmati danau yang bening dan udara segar
tempat duduk situ datar pangalengan

Selain tempat selfie ada pulak untuk duduk santai menikmati danau dan tentuny sambil di temani bala-bala hangat, segelas kopi/susu menjadi sajian yang cocok terlebih suasana di Situ Datar terasa adem dan dingin

situ datar pangalengan
Situ Datar Pangalengan

- Tersedia saung untuk isirahat atau makan-makan dengan keluarga


Pengunjung ingin leyeh-leyeh dan isirahat tersedia pulak saung ukurann 3 x 4 yang bisa kita manfaatkan dan itu gratis dan tentu saja bisa kita gunakan untuk makan-makan dan santai ria


Tiket Masuk Situ Datar Pasir Malang


Untuk saat ini memasuki Situ Datar sudah di karcis yaitu Rp 5.000/orang dan termasuk anak-anak

Masih Tahap Pembangunan

Untuk saat ini pembangunan Situ Datar masih terus berlanjut, dengan menambahkan wahana dan fasilitas baru, karena terbukti ada beberapa petugas yang sedang membangun Toilet dan warung sederhana, dan bukan tidak mungkin beberapa bulan kedepan Situ Datar menjadi objek wisata baru yang terkenal dan jadi magnet pengunjung

Menurut penjaga portal tiket, terutama di hari sabtu dan minggu pengujung yang datang sampai ratusan terutama anak muda-mudi yang datang dari  Garut selatan (Cisewu dan Talegong dan Bandung selatan, karena mungkin tempat wisata tergolong baru, antimainstream dan tiket masuk murah, ini menjadi alasan yang kuat orang-orang untuk datang ke Situ Datar ini

Semakin terkenalnya Situ Datar, hal ini tidak lepas dari peran pengunjung yang mengupload ke sosmed mereka, dan secara tidak langsung itu menjadi promo untuk teman-teman netizen dan ini menjadi keuntungan untuk tempat wisata baru

Nah apakah kamu tertarik kah untuk mengujungi Situ Datar yang ada di Pasir Malang ini? Here We Gooo.!!

**God Bless You